17 Mei 2011

Ibu By Iwan Flas

Kala aku rindu dengan kasih sayangmu ibu, aku dengarkan lagu ini, sebagai pengobat rindu bagiku, sebagai pengingat bahwa kau telah berjuang membesarkanku, sebagai pengingat bagiku bahwa aku anakmu yang sangat menyayangimu IBU.

Ribuan kilo jalan yang kau tempuh
Lewati rintang untuk aku anakmu
Ibuku sayang masih terus berjalan
Walau tapak kaki, penuh darah... penuh nanah

Seperti udara... kasih yang engkau berikan
Tak mampu ku membalas...ibu...ibu

Ingin kudekat dan menangis di pangkuanmu
Sampai aku tertidur, bagai masa kecil dulu
Lalu doa-doa baluri sekujur tubuhku
Dengan apa membalas...ibu...ibu....

Seperti udara... kasih yang engkau berikan
Tak mampu ku membalas...ibu...ibu
Selengkapnya...

02 April 2011

Tugas Grafika Komputer

uses crt,graph;
var G1,G2:integer;
procedure SATU(x1,x2,y1,y2:byte);
var E:byte;
begin
window(X1,Y1,X2,Y2);
clrscr;
window(1,1,80,25);
end;
begin
clrscr;
G1:=ega;
G2:=1;
initgraph(G1,G2,' ');
clrscr;
satu(05,20,10,70,1,13);
bar3d(34,180,565,230,10,topon);
readkey;
closegraph;
end.
Algortima diatas adalah untuk membuat kotak, atau tepatnya untuk membuat dua buah kotak, satu kotak biasa dan satu kotak 3 dimensi.
pada procedure satu di definisikan 4 buah titik koordinat yang digunakan untuk menentukan titikan posisi sudut dari garis yang dibuat, pada algoritma tertulis procedure SATU(x1,x2,y1,y2:byte) diberikan posisi X1, X2, Y1 dan Y2, pada algoritma berikutnya dituliskan satu(05,21,10,70,1,13) yang berarti posisi sumbu X di mulai dari 5 sampai dengan 20, koordinat X mendefiniskan posisi baris sedangkan koordinat Y mendefinisikan posisi kolom, pada algortima diatas koordinat Y dimulai dari 10 sampai dengan 70, dengan kata lain X1=05, X2=20, Y1=10 dan Y2=70, dengan kata lain algoritma satu(05,02,70,10,1,13) akan menghasilkan sebuah gambar bujur sangkar.

pada inti algoritma berikutnya tertulis bar3d(34,180,565,230,10,topon), pada algoritma bar3d agak sedikit berbeda dengan procedure satu diatas, pada algoritma diatas posisi sumbu X dan Y saling berdampingan (X1,X2,Y1,Y2) sedangkan pada bar3d posisi sumbu X diselingi sumbu Y atau X1,Y1,X2,Y2. pada algoritma bar3d diatas titik koordinat X1=34, X2=565, Y1=180 dan Y2=230, sedangkan angka 10 adalah ketebalan kotak 3 dimensi nantinya. pada algoritma bar3d(34,180,565,230,10,topon) akan menghasilkan sebuah kotak bujur sangkar pula tetapi bujur sangkar yang dihasilakn berbentuk 3 dimensi.
Selengkapnya...

23 Maret 2011

Tertawa untuk sementara

Senang rasanya bisa tertawa lepas, untuk sementara waktu menghilangkan kepenatan rutinitas kerja, pula rindu untuk kembali tertawa lepas tanpa beban walaupun untuk sementara, pasir putih bersih menjadi permadani yang terhampar untuk sebebasnya kita injak untuk berlari mencari tawa yang disediakan oleh empunya, air laut yang jernih seperti menjadi cermin bagi kita untuk melihat rona tawa yang ada di wajah kita yang sedikit ada rasa lelah yang tidak terasa, hembusan angin laut lembut yang menerpa wajah membersihkan kepenatan yang telah dibuat oleh hembusan angin kota yang penuh debu keangkuhan manusia.
Selengkapnya...

Negeri di awan khayalanku

“Kau mainkan untukku sebuah lagu tentang negeri di awan, dimana kedamaian menjadi istananya, dan kini telah kau bawa aku menuju kesana”, dulu untuk sementara aku telah kau bawa kesana, dimana aku merasa sesuatu yang beda, dimana aku hidup sebagai aku, dimana aku hidup sebagai orang yang baru, dimana aku hidup sebagai seseorang yang bukan siapa-siapa. Tapi kini aku telah kembali ke kehidupan nyata yang jauh dari negeri di awan, yang jauh dari kedamaian sebagai istananya, yang tidak ada lagu kau mainkan untukku.

Aku masih sempat bernyanyi lagi, sembari berharap aku kembali ke negeri di awan, namun disini, di dunia yang nyata ada yang meski aku kerjakan, ada sesuatu janji yang harus aku tepati dan sebagai seorang laki-laki aku harus menjalaninya.

Ajaklah lagi aku ke negeri di awan jika suatu saat nanti kau kembali turun ke kehidupan nyata, aku ingin mendengar nyanyian yang kau mainkan untukku tentang negeri di awan, dimana kedamaian selalu menjadi istananya, disana aku mendapat kasih sayang yang baru dan aku menjadi orang yang baru, aku yang baru.

Hah….. lagi-lagi itu hanya sementara waktu dan aku harus terima kenyataan itu, esok pagi akan ku buka jendela dan kulihat bawah aku di kehidupan nyata, dan kau tahu aku telah bosan bermain dengan angan-angan, namun izinkan aku mengenang sejenak perjalanku di negeri di awan.
Selengkapnya...

DIA yang sangat aku rindukan

Kebosanan sudah mulai sering menghinggapi, bosan dengan semuanya, rutinitas harian selalu terulang setiap hari, hidup tanpa arah tujuan, setiap langkah kaki dan sejauh mata memandang hanya hampa yang dijumpai, senyum yang ada hanya senyum palsu, senyum yang selalu dirindukan masih jauh entah dimana, menyesal bukan jawaban dan tidak pernah akan jadi jawaban, besok, lusa dan besok lupa masih terhampar jalan yang panjang namun semuanya hanya rutinitas.

Aku rindu DIA memanggilku dan rindu DIA menuntunku menuju arah tujuan hidup yang sebenarnya, namun dinding tebal berdiri tangguh di hadapanku, dinding yang aku buat sendiri dari ribuan kesalahanku yang berserakan tanpa aku sengaja atau malah memang sengaja aku dirikan, tembok tebal yang sangat sulit aku runtuhkan sekarang ini.

Apa aku perlu seseorang untuk membantuku, agar aku bisa bertemu DIA, DIA yang sangat aku rindukan, mungkinkah DIA datang kepadaku dan menghampiriku, Akh….!!!! Itu hanya hayalan, kalo bukan aku sendiri yang berusaha mencari DIA dan menghampirinya selamanya aku tidak akan pernah bisa tersenyum dengan senyum yang sebenarnya
Aku rindu senyumku, senyum yang keluar dari dalam hati, sebuah senyum yang masih tertutup rapat oleh hitam pekat kebodohanku yang terlalu asyik berjalan tak tentu arah.

Ada suatu ruang didalam hatiku yang aku sendiri tidak bisa menggali dan meraihnya, sebuah ruang kecil yang tersembunyi jauh didalam, tersembunyi di hamparan sampah yang tidak berguna, aku berharap suatu saat nanti aku dapat menggali, meraih dan membukanya, disanalah DIA, DIA yang sangat aku rindukan, DIA yang selalu menunggu dan menyambut orang-orang yang di cintai nya dengan senyuman menyejukkan meluluhkan hati.

Jika aku tidak bisa bertemu DIA sekarang, besok aku kembali berharap, jika besok pun tidak bisa, aku berharap lusa bertemu DIA, dan kalau pun tidak, maka sebelum aku menutup mataku untuk selemanya aku bersumpah aku akan membersihkan sampah-sampah yang ada yang telah aku buat agar aku bisa meraih dan membuka ruang didalam hatiku yang didalamnya ada DIA, DIA yang akan menerangi hitam pekatnya hatiku, DIA yang akan membuat senyum yang aku rindukan, senyum yang keluar dari dalam hatiku, dan aku akan menutup mataku untuk selamanya ditemani DIA dan senyum dari dalam hatiku.
Selengkapnya...
Hujan sudah mulai reda dan malam pun sudah mulai larut, suara binatang malam semakin ramai mengisi keheningan malam, kodok dan jangkrik seakan tidak ada yang mau mengalah saling sahut menyahut menasbihkan bahwa merekalah binatang malam yang sebenarnya, merdu nian nyanyian mereka sedikit menemaniku di keheningan malam.

Mata masih menunggu si ngantuk yang masih belum datang berkunjung, entah mampir kemana dulu si ngantuk yang di tunggu-tungu dari tadi, padahal sudah dari petang tadi ditunggu. jari-jari tangan, kaki dan telinga pun ikut gelisah menunggu.

Dingin telah menusuk dari belakang, tanpa suara dan tanpa permisi, tulang belulang pun berdarah mengalir hulu hilir membasahi badan yang mulai terasa menua, kepala pun rindu tahta kerajaan yang tipis keras selalu dirindukan.

Tetesan gerimis mulai menghilang, kamar kecilku mulai kehilangan irama gemercik air diatas mahkotanya, membuat kesunyian malam ini semakin menjadi, ku tatap jendela hanya terlihat pekatnya malam tanpa bintang tanpa bulan, kupalingkan pandangan dari jendela namun yang ada cuma dinding kamarku yang berwarna kuning pucat kusam tidak terawat, dari sudut-sudut kamarku ku cari sesuatu untuk menemani kesunyianku tapi kesia-siaan yang aku dapatkan.

Dalam hati berkata, aku hanya manusia, yang sangat mengharapkan belas kasihan dari penciptanya, sangat mengharapkan cintanya, sekarang, besok, lusa, dan besok lusa, sampai aku menutup mata, dan aku berharap nyanyian jangkrik diluar sana menjadi do’a bagiku agar cintaku di terima olehNYA. Aku yang berselimut dosa, benar aku berselimut dosa.

Hanya satu yang aku minta, tutuplah mataku jika aku sudah bisa mencintaimu, tutuplah mataku jika di mataku sudah ada orang yang palin kau sayangi, dan tutuplah mataku sesudah aku mengucap Nama-MU dan Nama orang yang palin ENGKAU sayangi.
Selengkapnya...